Posts

Unik, Sepasang Pengantin Pilih Pakai Sepeda ke Resepsi

Image
Sepasang pengantin mendobrak kebiasaan "Pernikahan Mewah" yang biasa dilakukan di Tiongkok. Alih-alih menyewa mobil seperti yang biasa dilakukan oleh kebanyakan pengantin, mereka malah menggunakan sepeda. Saat hari pernikahan mereka tiba, sebanyak 50 sepeda mengawal sepasang pengantin tersebut menuju hotel di Zhenzhou, Henan, Tiongkok. Masing-masing sepeda dihiasi lima atau enam balon berwarna berbeda dan dikendarai oleh orang-orang yang berkaos merah. Pengantin berusia 26 dan 28 tahun yang tak disebutkan namanya itu menarik perhatian banyak orang karena bersepeda ke lokasi upacara pernikahan. Banyak pejalan kaki berhenti untuk mengambil foto dan mengucapkan selamat pada pasangan muda itu. Menurut Dahe Daily, keduanya merupakan pasangan yang telah berkencan selama enam tahun sejak perguruan tinggi, sebelum akhirnya memutuskan bertunangan. Pasangan itu memutuskan menggunakan sepeda untuk menghemat uang dan memberi kesan unik pada hari spesial mereka. Setelah berhitu

Hari Buruh, 200 Wanita Jakarta Pilih Bersepeda Keliling Ibu Kota

Image
Sebanyak 200 wanita yang tergabung dalam Woman's Cycling Community (WCC)  bersepeda memanfaatkan hari buruh, Senin (1/5/2017) dengan bersepeda mengelilingi Jakarta. Mereka menikmati jalanan Jakarta yang lengang.  Perjalanan diawali dari lapanngan SCBD Sudirman pukul 06.00 WIB, para peserta menggoes sepedanya memutari ibu kota lewat jalan-jalan yang biasanya macet, seperti Jalan Gatot Subroto, Kuningan, Gambir, Gajah Mada, Kota Lama, hingga kembali lagi ke tempat semula. Total jarak yang ditempuh mencapai 40 km. "Kami ingin memberikan minat kepada wanita Indonesia, kalau kita bisa berolahraga juga," ujar Shandy, salah satu anggota WCC kepada wartawan. "Wanita ini daya tarik. Kebetulan kami semua menyukai bersepeda. Ini juga cara kami menikmati jalan-jalan di Jakarta pada hari libur," ucapnya menambahkan. Menurut Shandy, WCC tak mengenal status sosial. Komunitas yang sudah berdiri sejak 2014 ini sudah tersebar di beberapa daerah Indonesia, seperti Jakar

Gokil! Sepeda Ini Dibuat dari 74 Peralatan Dapur di Rumah!

Image
Siapa sangka kalau alat dapur di rumah bisa jadi sepeda lucu dan mengagumkan. Jangan sepelekan alat-alat dapur. Sebab, lebih dari fungsinya untuk membuat makananmu sehari-hari, alat-alat dapur ternyata menyimpan fungsi tersembunyi yang mungkin nggak pernah terpikirkan olehmu. Pernahkah kamu menyangka jika alat dapur ternyata bisa jadi bagian dari sepeda? Seperti yang ditampakan oleh Deliveroo, sepeda unik berikut ini. Diwartakan oleh Bored Panda, Deliveroo dibuat dari alat-alat memasak bekas yang disusun sedemikian rupa hingga membentuk sepeda. Tak hanya sampai di situ, alat-alat bekas masak itu pun masih memberikan fungsi bagi sepeda. Rak gelas, misalnya. Ditempel di sepeda, rak gelas bisa jadi keranjang lucu di bagian depan. Sedagkan, spatula telur yang di dapur digunakan hanya untuk mengocok, ditempel di sepeda, ia bisa menjadi jari-jari di roda. Keren, kan? Penasaran sama sepeda ini ada di mana? Kamu pergi saja ke London!

Nakal Banget, Bocah Ini Main Sepeda di Atas Lamborghini Orang

Image
Anak-anak dan sepeda merupakan dua hal yang tak terpisahkan. Berkeliling komplek, mungkin salah satu hal yang kerap kamu lakukan saat masih kecil. Kayak bocah yang satu ini, nih. Namun, dengan sedikit kenakalan, bocah yang satu ini nekat menjadikan mobil Lamborghini Murcielago punya orang jadi track free style. Diwartakan oleh Mirror, seorang bocah nakal telah melancarkan aksi free style-nya di atas mobil Lamborghini seharga Rp2 miliar lebih yang tengah terparkir di area tempat ia main sepeda. Hal tersebut terungkap dari rekaman dashcam pada mobil. Aaron Rylan, pemilik mobil tersebut, kemudian mengunggahnya ke media sosial Facebook. Menurutnya, kejadian tak berkenan itu terjadi Singapura, ketika mobilnya sedang diparkir. Dari rekaman yang ada, terlihat seorang anak yang tengah bermain sepeda berkeliling di sekitar mobil, sebelum akhirnya ia menaiki sepeda ke kap dan kaca mobil lalu turun kembali. Bukan untuk memperpanjang masalah, menurut Aaron, ia mengunggah vi

Gompalz, Komunitas Sepeda yang Berangkat Senang Pulang Kenyang

Image
Gompalz berdiri tahun 2014 dengan Ketua Didik Sunardi dan Sekjen Andree Dahlan. Awalnya komunitas sepeda yang berada di wilayah Bekasi ini, berjumlah 12 orang. Seiring berjalannya waktu, lewat misi mengajak keluarga terdekat dan lingkungan menjadi sehat, kuat dan bersahabat dengan bersepeda, Gompalz bertambah solid dan besar. “Waktu mau dibentuk cuma 12 orang. Sekarang sudah ratusan anggota,” kata Andree Dahlan. Komunitas ini, dituturkan Andree memiliki slogan yang unik, yaitu Berangkat Senang Pulang Kenyang. “Artinya bahwa dengan bersepeda akan tercipta kesenangan dan kenyang mendapat pengalaman,” Kata Andree.  Kegiatan Gompalz, hampir sama dengan komunitas sepeda lain, mengutamakan pentingnya olahraga sambil menjalin silaturahmi. Belum lama ini, Gompalz bersama komunitas sepeda yang ada di Bekasi seperti Fedtriot, Black Sangits, Gorr dan Alken, berbaur mengitari jalan sepanjang jalur Car Free Day Kota Bekasi guna memeriahkan 17 tahun Wali Band.

Netizen Penasaran Mengapa ada Sepeda Terbang di China

Image
Mungkin kalian akan merasa penasaran bagaimana mungkin orang-orang ini bisa mengapung di jalan raya. Jika dilihat lebih seksama lagi, mereka mengapung diatas bayangan sebuah sepeda. Bisa dikatakan inilah sepeda tembus pandang yang mampu terbang. Tak perlu takut dengan fenomena tersebut, karena foto-foto ini merupakan sebuah karya seni seniman asal China. Seniman ini bernama Zhao Huasen yang memiliki ide untuk membuat sejumlah koleksi foto dengan sepeda tembus pandang. Lalu bagaimana caranya Zhao membuat orang-orang ini bisa terbang diatas bayangan sepedanya? Proyek yang diberi tema “Floating” ini ternyata berasal dari foto ratusan pengendara sepeda yang berlalu lalang di jalanan setiap harinya. Zhao kemudian melakukan olah digital dengan menghilangkan wujud sepeda dengan tetap meninggalkan bayangan sepeda dan pengendaranya saja. Penasaran melihat koleksi foto terbang Zhao? Baca selengkapnya di sini.

Nggak Makan Tempat, Ini Parkiran Sepeda Vertikal yang Inovatif

Image
Selama ini mungkin banyak orang hanya concern pada lahan parkir motor dan mobil. Sedangkan sepeda sering terlupakan. Padahal, sepeda juga 'makan' tempat saat diparkir, meski nggak seluas lahan yang dibutuhkan untuk parkir kendaraan lain seperti motor dan mobil. Menjawab pengabaian tersebut, PARKIS, sebuah perusahaan desain futuristik asal Vilnius, Lithuania, membuat parkiran sepeda vertikal sehingga membuat pengendara sepeda tak takut sepedanya tersenggol dan jatuh oleh kendaraan lain. Seperti apakah itu? Jadi, PARKIS membuat sebuah perangkat yang ditempel di dinding. Untuk menggunakannya, pengendara sepeda cukup mengangkat sepeda ke perangkat yang tertempel di dinding dan voilaaa~ tertumpulah sepeda di dinding.